Press "Enter" to skip to content

Preventif Pagi, Personil Polsek Batipuh Pastikan Kelancaran Lalu Lintas

Preventif Pagi, Personil Polsek Batipuh Pastikan Kelancaran Lalu Lintas

Humas Polres Padang Panjang

 

 

Personil Polsek Batipuh Emas Aipda Novrianto melaksanakan Pengaturan Arus Lalin pada “Jam Sibuk” di Jalan Raya seputaran padang Panjang Solok tepatnya Rabu 19/7 jam 7 pagi.

 

Kapolsek Batipuh Iptu Zamasdi mengatakan Pelaksanaan Pengaturan Arus Lalin ini merupakan salah satu upaya dari Personil Polsek Batipuh untuk memastikan Kelancaran bagi Pengguna Jalan pada waktu masuk sekolah dan kantor terutama di depan pasar Batipuh.

 

Kegiatan preventif ini merupakan bagian dari komitmen kita untuk memberikan perlindungan dan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Melalui kehadiran kita di lapangan, kita dapat mencegah gangguan keamanan dan memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat” ujar Kapolsek Batipuh.

 

Personel Polsek Batipuh pun juga berperan aktif dalam memberikan edukasi kepada pengendara mengenai pentingnya kepatuhan terhadap aturan lalu lintas dan keselamatan berkendara. Mereka siap merespons dan menangani situasi darurat serta memberikan bantuan pertama kepada masyarakat yang membutuhkan.

 

Melalui partisipasi aktif personel Polsek jajaran Batipuh dalam kegiatan Preventif pagi ini, diharapkan dapat memberikan kepercayaan dan kenyamanan bagi masyarakat. Polres Padang Panjang terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik guna menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan damai bagi seluruh masyarakat Wilayah Hukum Polres Padang Panjang.

 

 

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.